Selasa, 05 Januari 2016

Review Game GTA 5


Grand Theft Auto V (Disingkat GTA V) adalah game aksi dan petualangan yang dikembangkan oleh Rockstar North dan di terbitkan oleh Rockstar Games. Game ini diterbitkan pada tanggal 17 september 2013 untuk console Playstation 3 dan Xbox 360. Game ini adalah game kelima belas dari seluruh game GTA,Dan juga Berita dari Rokstar Games katanya Games Grand Theft Auto V ini akan ada di PlayStation 4 , Xbox One dan juga di PC pada saat musim gugur 2014
Grand Theft Auto V berlatar pada bagian negara fiktif yakni San Andreas (Di dunia nyata California Selatan). Sebelumnya San Andreas telah menjadi tempat berlatarnya Grand Theft Auto: San Andreas. Berbeda dengan GTA: San Andreas, kota di GTA V hanya satu, yakni Los Santos, Berbeda dengan GTA San Andreas yang ada 3 kota. Untuk pertama kalinya dalam GTA, Tokoh Protagonis bukan hanya satu, melainkan Tiga, yakni Franklin Clinton, Michael De Santa, dan Trevor Phillips. Ketiga tokoh protagonis tersebut memiliki ciri khas dan kekuatan masing-masing.

Gameplay
Grand Theft Auto terdiri dari serangkaian tingkatan, masing-masing ditetapkan dalam salah satu karakter dari tiga kota utama. Pada tiap tingkat, tujuan akhir pemain adalah untuk mencapai target di sejumlah titik, yang biasanya dicapai dengan melakukan tugas-tugas untuk sindikat kejahatan lokal. Setiap tingkat memiliki tugas unik. Jika berhasil menyelesaikan sebuah misi pemain akan mendapatkan penghargaan dengan poin, sementara penghargaan untuk kegagalan akan menutup peluang misi atau tugas selanjutnya.
Pemain bebas melakukan apa saja yang ia inginkan. Pemain bisa mendapatkan poin dengan menyelesaikan misi tertentu. Pemain akan dibekali dengan berbagai macam senjata yang dapat dikostumisasi, mulai dari senjata jarak dekat hingga jarak jauh. Pemain juga dapat mengendarai berbagai macam kendaraan, seperti motor, mobil, pesawat, dan lain lain. Untuk memenangkan permainan ini pemain harus menyelesaikan misi untuk membuka misi selanjutnya hingga sampai pada misi terakhir, disetiap misi akan mendapatkan beberapa uang untuk membeli perlengkapan.  Misi tersebut dijalankan sesuai alur cerita dari masing masing karakter, setiap karakter memiliki alur cerita dan latar belakang yang berbeda. Misalkan pemain mendapatkan misi untuk mencuri mobil tertentu, maka pemain harus mencari mobil tersebut lalu mencurinya. Rintangan pada misi ini adalah pemain akan berhadapan dengan polisi, dan pemain harus mendapatkan mobil tersebut tanpa tertangkap oleh polisi. Pemain dikatakan menang apabila sudah menjalakankan semua misi yang ada.

Kesimpulan 

GTA 5 merupakan salah satu game terbaik di tahun 2015, diciptakan dengan teknologi canggih shingga memiliki gambar yang luar biasa indah. Seperti panorama alam, binatang, hingga detail bawah laut. Memiliki story line yang cukup bagus, dan gameplay yang tidak membosankan. Walaupun GTA hanya sebuah game, akan tetapi game ini dibuat untuk orang dewasa atau cukup berumur untuk memainkannya, karna tidak jarang menampilkan adegan atau scene yang tidak pantas dilihat oleh anak – anak, seperti pembunuhan misalnya.  

0 comments:

Posting Komentar